Categories
Article

Menggunakan Clip On Untuk Live Instagram Dan Zoom

Selama ini, jika kita ingin menggunakan live instagram atau zoom kita hanya mengandalkan microphone internal pada smartphone entah menggunakan Android atau Apple. Namun, kendala akan muncul jika jarak antara smartphone jauh dengan sumber suara atau pembicara. Solusi tersebut dapat terpecahkan jika kita menggunakan Clip On. Clip On yang kita gunakan yaitu mic clip on wireless. Kenapa harus wireless ? agar kita tidak terganggu dengan adanya kabel yg terlalu panjang. Salah satunya dapat menggunakan Clip On Boya BY WM6.

Cara pengoperasiannya cukup mudah, kita hanya menambahkan adapter atau converter TRRS to TRS agar jack input yang dari smartphone dapat terhubung ke Receiver Clip On. Ciri khas jack TRRS adalah garis hitam nya ada 3 biasanya digunakan untuk smartphone yang fungsinya sebagai jalur headphone dan mic. Sedangkan jack TRS biasanya digunakan untuk input/output audio secara stereo. Biasanya terdapat garis hitam sebanyak 2.

Jika dirasa untuk membeli Clip On sangat mahal. Anda dapat menyewa di tempat kami.

HUBUNGI KAMI

Jl. Barata Jaya IV No.2, Surabaya
Whatsapp : https://wa.me/6281333912485
Phone : 0813-3391-2485